Search
Close this search box.

Negara Aman Setelah Pandemi

Salam Pariwisata wisata-batumalang.com! Pandemi Covid-19 yang saat ini sedang berlangsung dan menunjukkan angka yang signifikan menjadi penyebab masyarakat belum bisa traveling ke mana-mana dengan bebas. Tentunya hal tersebut memiliki dampak besar untuk berbagai sektor diseluruh negara yang ada di dunia.

Tapi tenang saja dengan adanya berita vaksin yang sudah mulai didistribusikan ke masyarakat. Traveling ke luar negeri akan segera dibuka kembali. Nah berikut negara-negara yang aman untuk dikunjungi setelah pandemi berakhir.

Singapura

Negara aman setelah pandemi

Singapura merupakan negara tetangga kita yang agustus kemarin sudah mencatatkan nol kasus corona. Pada bula Juli saja singapura menyelenggarakan pemilu dengan aman ditengah pandemi. Baru-baru ini juga pemerintahan Singapura memutuskan untuk menggratiskan vaksin covid ke masyarakatnya. Sehingga hal-hal tersebut menjadi sinyal bagus untuk para traveler yang tidak sabar untuk traveling lagi. Karena Singapura sendiri menjadi negara transit ketika ke luar negeri.

Vietnam

Vietnam

Masih di daerah ASEAN, Vietnam juga salah satu negara yang telah mengalahkan corona sampai dua kali. Negara ini bergerak cepat ketika ada penyebaran corona pertama kali dengan langsung membatalkan penerbangan ke Wuhan. Pada bulan Maret hampir semua perbatasan negara ditutup, yang dibuka pun dijaga dengan ketat. Bulan itu juga Vietnam melakukan pengujian, pelacakan kontak dilakukan secara agresif. Sampai saat ini pun, kasus covid di Vietnam tidak melebihi 2.000 kasus, dengan kasus perharinya hanya 1-10 kasus per hari.

Thailand

Thailand

Negara dengan julukan Negeri Seribu Pagoda ini juga menunjukkan grafik yang bagus untuk penanganan pandeminya. Negara ini pernah nihil corona selama 100 hari. Thailand juga termasuk negara yang sangat agresif dalam menangani kasus Covid ini. Ketika kasus mendekati angka 1.000, pemerintahan langsung mengumumkan status darurat dan melarang semua turis asing yang bukan penduduk untuk masuk ke negaranya. Thailand juga sudah memperbolehkan pelajar untuk datang ke sekolah di tengah pandemi.

Brunei Darussalam

Dengan total kasus hanya 152 dengan kasus per harinya 0 – 1 kasus, negara ini merupakan negara dengan kasus paling sedikit di ASEAN. Bisa dibilang, negara ini adalah yang paling aman dari semua negara di ASEAN. Negara dengan pendapatan per kapita tertinggi di ASEAN ini, menjadi rekomendasi kami paling aman ketika anda ingin tour ke luar negeri.

Turki

Pada saat pandemic berlangsung Negara ini selalu membuka border internasionalnya. Pada saat ini mata uang di Turki sedang jatuh sehingga barang-barang disana menjadi murah. Ketika mengunjungi negara ini juga anda tidak perlu test rapid atau pcr pada saat berangkat. Di kedatangan anda langsung diberikan hygiene kit yang berisi masker, hand sanitizer, dll. Turki sangat menerapkan protokol kesehatan yang sangat ketat. Mulai dari pesawat, airport, hotel, dan restoran.

Diatas merupakan negara-negara yang berpotensi aman setelah pandemi selesai. Jika anda ingin tour ke luar negeri jangan lupa untuk tetap membawa obat-obat an pribadi anda. Agar liburan anda di luar negeri lancar.

Bagikan Blog

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Tag

Tag Tidak Tersedia Untuk Post Ini