Search
Close this search box.

Wisata Malang Yang Sepi Pengunjung

Wisata Malang Yang Sepi Pengunjung & Wajib Dikunjungi

Indonesia menjadi salah satu negara dengan destinasi wisata alam terbaik yang dimilikinya. Bahkan beberapa destinasi wisata alam yang dimiliki oleh Indonesia banyak dilirik oleh banyak wisatawan mancanegara. Malang menjadi salah satu daerah yang masih memiliki destinasi wisata alam menarik untuk anda coba.

Tidak hanya itu, bahkan di Malang sendiri masih terdapat banyak sekali wisata alam yang masih jarang dikunjungi oleh wisatawan. Tentu, ini menjadi hal yang sangat menarik bukan? Terutama untuk anda yang ingin sebuah pengalaman liburan yang tak terlupakan.

Penasaran? Berikut ini ada beberapa wisata alam di Malang yang masih sepi dari pengunjung dengan pesona yang tersembunyi di dalamnya. Nah, siapkan catatan untuk mengunjungi beberapa tempat yang akan disebutkan di bawah ini saat anda liburan ke Malang nanti.

Pantai Tiga Warna

Wisata Malang Yang Sepi Pengunjung
Pantai Tiga Warna

Pantai tentu menjadi destinasi wisata terbaik bagi sebagian besar orang. Desiran ombak pantai pastinya akan membuat anda merasa tenang saat berada di pantai. Tak hanya itu, indahnya pemandangan pantai juga menjadi hal yang menarik dan tidak terlupakan.

Jika anda sedang mencari tempat wisata di Malang yang masih sepi pengunjung, maka Pantai Tiga Warna ini bisa anda pilih. Pantai tersebut bisa dibilang cukup unik.

Sama dengan namanya, pantai yang satu ini terdiri dari tiga warna yang berupa gradasi tiga warna. Yaitu putih, hijau dan biru. Dengan gradasi warna yang dimilikinya itu, membuat pantai tersebut memiliki daya tarik tersendiri.

Namun, yang unik dari pantai ini yakni masih sepinya pengunjung. Nah, dengan sedikitnya pengunjung yang datang ke pantai tersebut tentu akan membuat Pantai Tiga Warna masih tampak asri. Jika anda ingin pergi ke pantai tersebut, Pantai Tiga Warna berada di Jalan Sendang Biru, Sumbermanjing, Malang.

Pantai Balekambang

Wisata Malang Yang Sepi Pengunjung
Pantai Balekambang

Pantai Balekambang juga menjadi destinasi wisata yang menarik untuk anda kunjungi. Bahkan, dengan keindahan pantai yang dimilikinya, disebut-sebut pantai yang satu ini sama seperti Tanah Lot yang ada di Bali.

Hal yang membuatnya tampak sangat mirip dengan Tanah Lot di Bali, ialah karena adanya sebuah pura yang dinamakan dengan Pura Amerta Jati. Pura tersebut berdiri agak ke tengah laut. Untuk mencapai ke pura yang satu ini, anda harus menggunakan sebuah jembatan yang sudah disediakan.

Bagaimana? Tampak sangat mirip dengan Tanah Lot yang ada di Bali bukan? Biasanya, para wisatawan akan mengunjungi pantai tersebut pada sore hari untuk menikmati indahnya sunset. Pantai Balekambang merupakan pantai yang sangat terkenal dengan spot sunsetnya yang sangat apik.

Anda juga bisa menyusuri bibir pantai untuk melihat gugusan terumbu karang yang eksotik pada saat pantai sedang surut. Nah, jangan lupa untuk menyediakan uang sebesar Rp. 15.000 untuk bisa masuk ke Pantai Balekambang.

Teluk Bidadari

Wisata Malang Yang Sepi Pengunjung
Teluk Bidadari

Rupanya, Malang memiliki banyak sekali pesona lautnya yang sangat indah. Tidak hanya dua pantai yang telah disebutkan diatas, ada juga Teluk Bidadari yang menjadi salah satu dari sekian wisata alam di Malang yang masih sepi dari pengunjung.

Teluk Bidadari ini berada di Pantai Mbehi yang mana untuk mencapai ke teluk tersebut, anda harus melakukan trekking dari Pantai Mbehi ke Teluk Bidadari selama kurang lebih 30 hingga 40 menit.

Jadi, sangat disarankan untuk anda untuk membawa bekal saat di perjalanan. Meski perjalanan untuk mencapai Teluk Bidadari tersebut bisa dibilang cukup lama, namun saat anda tiba di teluk tersebut anda akan langsung terpesona dengan keindahan teluk yang dimilikinya.

Bahkan, di tempat tersebut anda juga melihat sebuah ceruk yang membentuk seperti kolam alami. Airnya pun sangat jernih dan kedalamanan ceruk pun sangat dangkal sehingga aman untuk berenang atau sekedar bermain air. Bagaimana? apakah anda tertarik untuk mengunjungi destinasi wisata yang masih sepi pengunjung ini?

Pantai Mbehi

Wisata Malang Yang Sepi Pengunjung
Pantai Mbehi

Malang menjadi salah satu tempat di Indonesia dengan berbagai macam pantai eksotis yang dimilikinya. Pantai Mbehi juga menjadi salah satu pantai yang tidak boleh anda lewatkan saat anda berada di Malang.

Pantai yang satu ini berada di Desa Sumberbening, Batur, tepatnya 66 km dari pusat kota Malang (Lokasi: Maps Pantai Mbehi). Daya tarik utama yang dimiliki oleh pantai tersebut adalah sebuah kawah. Mungkin  akan bertanya-tanya, mengapa di pantai ada kawah? Nah, kawah yang satu ini rupanya ialah sebuah lubang besar yang berada di tepi karang dan langsung menembus permukaan air laut.

Jika ombak besar datang, maka kawah tersebut akan memunculkan air laut dari dalam lubang. Tak Cuma itu, bahkan pantai yang satu ini juga sangat terkenal dengan air lautnya yang sangat jernih. Jadi, anda bisa mengunjungi pantai tersebut untuk sebuah spot foto yang menarik.

Pemandian Kalireco

Wisata Malang Yang Sepi Pengunjung
Pemandian Kalireco

Ingin mencari sebuah objek wisata yang bisa membuat anda bermalas-malasan saat berada disana? Nah, Pemandian Kalireco ini bisa dijadikan pilihan. Meski Pemandian Kalireco belum dijadikan sebagai objek wisata yang resmi, namun pemandian tersebut menyimpan sebuah keindahan pemandangan alam yang menakjubkan.

Pemandian yang satu ini berada di Jalan Sumber Waras 2 No. 97. Airnya yang sangat jernih dan dilengkapi dengan udaranya yang sejuk menjadikan Pemandian Kalireco menjadi tempat terbaik untuk anda yang ingin merasa rileks.

Dikarenakan belum mendapatkan pengelolaan yang baik dari Dinas Pariwisata setempat, beberapa fasilitas yang ada pun masih seadanya. Meski demikian, tempat yang satu ini menjadi tempat yang wajib untuk anda kunjungi.

Coban Nirwana

Wisata Malang Yang Sepi Pengunjung
Coban Nirawana

Ada pula destinasi wisata air terjun yang bernama Coban Nirwana. Destinasi wisata yang satu ini dikenal pula dengan nama Coban Mbok Karimah. Airnya yang bersih dan jernih membuat anda bisa berenang sepuasnya. Tak hanya itu, pemandangan bebatuan yang ada di sekitar coban membuat tempat wisata tersebut tampak sangat eksotik.

Namun, salah satu kelemahan yang dimiliki oleh Coban Nirwana ialah, belum adanya perhatian dari Dinas Pariwisata. Oleh karena itu, anda dapat membawa beberapa perlengkapan sendiri seperti tikar dan baju ganti.

Akan tetapi, nilai plusnya adalah, tempat wisata tersebut masih terlihat alami. Untuk anda yang ingin pergi ke wisata alam di Malang yang masih sepi dari pengunjung, Coba Nirwana bisa jadi pilihannya.

Nah, itu dia beberapa tempat wisata alam di Malang yang masih sepi dari pengunjung yang dapat anda nikmati. Tentu saja, beberapa tempat wisata tersebut menjadi tempat terbaik untuk yang ingin berlibur ke beberapa tempat yang masih alami.

Nah, jika anda masih bingung bagaimana cara menjangkau beberapa tempat wisata yang ada di Malang, anda bisa menyewa jasa travel dari Wisata-BatuMalang.com. Travel yang satu ini menyediakan jasa perjalanan wisata yang bisa anda sewa dengan harga menarik.

Tour Provider : indonesiaholiday.co.idindonesiaholiday.id – wisata-batumalang.com – dreamholidays.co.id – batumalangtransco.com – Tourtoindonesia.com – 082230445545 –  082230445545

Bagikan Blog

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Tag

balaikota malang batu adventure batu di malang batu flower garden Batu Malang batu malang jawa timur cafe sawah Cangar coban puteri coban rais coban rondo coban sewu coban talun destinasi wisata batu dino park eco green park harga paket honeymoon hawai waterpark jawa jawa timur park 2 jawa timur park 3 kampung indiana kampung warna warni jodipan Kota Batu Malang Kota wisata batu Liburan ke malang 2019 Lokasi Wisata Batu Malang Malang Night Paradise museum angkut museum bagong museum taman satwa objek wisata batu omah kayu onsen resort open trip batu malang Open Trip Batu Malang Bromo open trip bromo open trip bromo madakaripura open trip bromo murah open trip bromo penjemputan batu open trip bromo penjemputan malang open trip bromo penjemputan surabaya open trip malang open trip malang batu bromo pagupon camp paket wisata batu 2 hari 1 malam paket wisata batu malang paket wisata batu malang 3 hari 2 malam Paket Wisata Batu Malang Bromo paket wisata jawa timur paket wisata malang Paket wisata malang 2 hari 1 malam paket wisata malang 3 hari 2 malam paket wisata malang 4 hari 3 malam paralayang pariwisata batu predator fun park rafting batu rafting berantas rekreasi di batu rekreasia di batu malang rumah pohon di batu rumah pohon malang rumah terbalik rumah terbalik coban talun selecta sumber pitu pujon taman arboretum taman labirin taman langit taman lavender taman rekreasi selecta Taman Wisata Batu Malang tempat rekreasi di batu tempat rekreasi malang tempat wisata kota batu tempat wisata malang the legend star timur park 1 trail bromo traveling ke malang trip malang 2019 tugu malang wisata daerah batu wisata kota batu wisata kota malang wisata malang batu wisata petik apel